top of page
Hi There

I'm Dana! I cook simple, delicious recipes with three simple rules: I use only 1 bowl, up to 10 ingredients, and take just 30 minutes or less to prepare. Bon Appetit!

More >
  • Grey Facebook Icon
  • Grey Pinterest Icon
  • Grey YouTube Icon
  • Grey Instagram Icon

food blog

BEST

Excellence Award

2023

Order My Cookbook 
APPETIZING
ADVENTURES
-
COOKBOOK
Get All the New Recipes to Your Inbox

Join our mailing list

Never miss an update

Recent Posts
Archive
Search By Tags
Search

Tips dalam Membersihkan Serta Merawat Cincin Perak

  • perakkilauan
  • Jun 7, 2017
  • 5 min read

Cincin perak tentunya bukan barang yang asing lagi di telinga kita. Cincin perak memiliki banyak sekali fungsi, mulai untuk digunakan sebagai cincin couple, cincin tunangan maupun cincin perkawinan. Dewasa ini desain dari cincin ini pun sangat bervariasi. Bila kamu datang ke toko perhiasan ataupun mencari-cari di internet, kamu akan menemukan berbagai desain cincin yang unik dan juga cantik. Desain tersebut biasanya semakin diperindah lagi dengan hiasan permata yang terpasang pada badan cincinnya. Dengan desain yang unik serta hiasan permata ini, tidak heran bila harga cincin-cincin tersebut bisa sangat mahal. Selain karena desain serta hiasan permatanya, mahalnya harga sebuah cincin juga dipengaruhi oleh bahan pembuatannya. Di masa sekarang ini, bahan yang biasa digunakan untuk pembuatan cincin antara lain, emas, perak, platina, dan juga titanium. Di antara bahan-bahan tersebut, kini kita akan fokus untuk membahas cincin yang terbuat dari bahan perak. Bila dibandingkan cincin yang berbahan emas ataupun platina, cincin perak memang memiliki harga yang terlampau lebih rendah. Namun, tetap saja cincin perak merupakan barang yang berharga. Bagi kamu yang memiliki cincin perak, entah sebagai cincin pernikahan ataupun cincin pertunangan, tentu ingin agar cincinmu tersebut tetap awet dan tahan lama. Nah, maka dari itu, kamu perlu pengetahuan untuk dapat membersihkan serta merawat cincin perak yang kamu miliki. Lalu bagaimanakah caranya? Untuk penjelasan lebih lengkapnya, dapat kamu baca di bawah ini !!

Membersihkan cincin perak

  • Membuat Larutan Garam

Tuangkanlah dua cup (1 cup = 236.5 ml) air panas ke dalam mangkuk. Tuangkan air secukupnya hingga dapat merendam cincin yang hendak kamu bersihkan. Larutan ini akan bekerja sebagai pembersih yang lembut yang akan menghilangkan noda tanpa mengikis perak. Bila noda yang menempel pada cincinmu termasuk noda yang ringan, maka larutan garam semestinya langsung dapat menghilangkannya.

Bila kamu membersihkan beberapa cincin sekaligus, kamu bisa memakai air yang lebih banyak. Namun, bila hanya untuk satu buah cincin saja, gunakan air yang lebih sedikit.

Bila cincin kamu tersebut ada hiasan batu permatanya, kamu perlu memastikan kalau itu tidak akan terpengaruh bila direndam dalam larutan air garam. Larutan garam ini biasanya bersifat lembut pada sebagian besar batu mulia, namun bila kamu membersihkan cincin atau perhiasan yang memiliki tekstur yang sangat halus dengan hiasan batu permata yang mahal, akan lebih baik bila kamu membawanya ke seorang profesional untuk berjaga-jaga.

  • Tambahkan garam dan aluminium foil

Tambahkan satu sendok makan garam ke dalam air panas, lalu aduk dengan sendok hingga garam benar-benar larut. Kemudian, ambil selembar aluminium foil dan buatlah beberapa potongan, lalu masukkan potongan aluminium foil tadi ke dalam mangkuk. Campuran garam dan aluminium dari aluminium foil akan bereaksi dengan noda yang menempel di permukaan perak dan menciptakan permukaan yang mengkilap dan berkilau menggantikan noda.

Noda pada perak muncul saat permukaan perak bergabung dengan belerang, yang bakal menghasilkan perak sulfida yang memiliki warna hitam. Pada saat perak sulfida bereaksi dengan aluminium dalam larutan garam, reaksi kimia antara kedua zat ini bakal mengubah kembali perak sulfida menjadi perak. Reaksi ini akan terjadi lebih cepat bila larutan yang digunakan bersuhu hangat.

Bila kamu tidak mempunyai persediaan garam meja, kamu juga bisa memakai baking soda sebagai gantinya. Baking soda mempunyai sifat yang tepat untuk memfasilitasi reaksi kimia yang sama.

  • Rendam perhiasan dalam larutan

Biarkan selama 5 menit. Kamu perlu mengaduknya sedikit untuk memastikan apakah noda benar-benar terlepas dari perhiasan. Setelah kamu dapat melihat kalau perak berkilau kembali, angkat cincin atau perhiasan perakmu dari larutan.

Bila kamu hendak membersihkan perhiasan perak dengan noda yang berat, barangkali kamu perlu mengulangi proses ini dua kali atau lebih. Kamu perlu memastikan kalau larutan benar-benar hangat, sebab reaksi di atas jauh lebih lambat bila larutannya bersuhu dingin.

  • Terakhir, bilaslah cincin atau perhiasan tadi

Rendamlah cincin atau perhiasan yang telah dibersihkan dibawah air dingin yang mengalir untuk membilas garam. Selanjutnya, keringkan dengan lembut dengan memakai kain yang lembut atau handuk microfiber. Perhiasan perakmu akan tampak seperti baru kembali. Bila kamu masih melihat tanda-tanda atau sisa noda, kamu dapat mengulangi proses sampai terlihat bersih.

Merawat Cincin Perak

Berikut langkah-langkah untuk merawat cincin perak milikmu :

  • Kamu perlu membersihkannya dengan sering

Bersihkanlah cincin perak mu dengan sering. Kamu dapat langsung membersihkannya segera setelah kamu pakai. Cincin perak yang kerap dipakai jarang mempunyai masalah noda. Pada saat noda belum muncul, atau saat baru mulai berkembang, kamu cukup mencuci cincin atau perhiasan tersebut dengan air hangat (bukan air panas) dan dicampur dengan detergen bebas fosfat yang lembut.

Membersihkan cincin dengan segera amat penting untuk dilakukan bila cincin atau perhiasan perak telah terkena makanan tertentu yang mengandung sulfur, atau benda lainnya yang bersifat asam atau asin. Khususnya, makanan umum seperti telur, garam meja, beberapa jenis buah-buahan, bawang, serta cuka tidak baik untuk perak.

Untuk kasus apapun, cucilah cincin atau perhiasan perak dengan segera atau paling tidak membilasnya dengan air hangat. Dan perlu kamu ingat, jangan sampai kamu meninggalkan perak pada tempat cuci piring yang kemungkinan mengandung sisa makanan seperti di atas.

  • Cuci secara terpisah

Akan lebih baik bila kamu mencuci cincin atau perhiasan perak secara terpisah dengan barang-barang perak lainnya, contohnya mangkuk atau peralatan lainnya yang terbuat dari perak. Hal ini disebabkan wastafel dan peralatan logam lainnya dapat menggores cincin atau perhiasan perakmu.

Kamu juga harus menghindari pemakaian sarung tangan karet ketika mencuci perak sebab bahan karet dapat mengikis perhiasan perak.

Selain itu, stainless steel juga bisa merusak bila bersingungan dengan cincin perak mu. Jadi kamu perlu menghindari untuk meletakkan cincin atau perhiasan perakmu di wastafel stainless steel. Sebagai gantinya, kamu bisa memakai mangkuk yang terbuat dari kaca atau keramik untuk tempat mencuci perhiasan perakmu.

  • Keringkan dengan kain penggosok

Gunakan kain penggosok khusus atau cukup kain lembut yang bebas serat kasar untuk menggosok dengan lembut perak yang sudah dicuci. Pastikan untuk membuatnya benar-benar kering.

Perak bisa sangat lunak dan rentan sehingga bahkan menggunakan handuk yang kasar pun bisa membuat lekukan pada permukaannya. Pastikan untuk menggunakan kain yang lembut.

Sambil Kamu mengeringkan perhiasan, kilapkan kembali perhiasan dengan menggosoknya lembut menggunakan kain katun yang lembut.

  • Simpan perhiasan perak Kamu dengan benar

Selain itu, dengan menyimpan perhiasan perakmu dengan benar juga merupakan salah satu cara yang terbaik untuk membuat perhiasan perakmu tahan lama. Kamu harus memastikan kalau setiap perhiasan benar-benar kering sebelum menyimpannya. Kamu bisa membeli tas atau kantong khusus untuk menyimpan cincin atau perhiasan perak yang dapat mencegahnya ternoda. Bila kamu tidak mempunyai tas khusus tersebut, kamu dapat memakai teknik ini:

Bungkuslah setiap cincin atau perhiasan perak dengan kertas tisu bebas asam maupun kertas anti-noda lainnya. Kamu juga dapat membungkus perhiasan tersebut dengan kain flanel.

Simpanlah perak di tempat yang terpisah dari perhiasanmu lainnya. Jangan sekali-kali menyimpan cincin atau perhiasan perak di dekat benda yang terbuat dari karet, besi anti karat, atau cat.

  • Kamu dapat mencoba produk pembersih celup yang khusus untuk perak

Pembersih perak celup bisa melarutkan noda pada perak tanpa perlu menggosok perhiasan, walaupun ada kemungkinan kalau larutan ini akan menghilangkan lapisan perak. Oleh karena itu, larutan pembersih ini semestinya hanya dipakai sebagai pilihan terakhir. Berbanding terbalik dengan apa yang dimaksud oleh kata "celup", pembersih perhiasan profesional jarang benar-benar merendam perak dalam produk ini, atau setidaknya tidak lama. Pembersih celup biasanya adalah bahan kimia keras yang bisa jadi berbahaya, oleh sebab itu ikutilah petunjuk dengan seksama dan berkonsultasilah dengan profesional bila kamu memang ragu-ragu

 
 
 

Comentarios


© 2023 by APPETIZING ADVENTURES. Proudly created with Wix.com

  • Grey Facebook Icon
  • Grey Pinterest Icon
  • Grey YouTube Icon
  • Grey Instagram Icon
bottom of page